PETA Jember Raya

Saturday, August 11, 2007

Iran Berhasil Buat Pesawat Jet Tempur Sendiri

Selasa, 7 Agu 07 14:28 WIB

Iran berhasil mengembangkan tekonologi kemiliterannya dengan membuat pesawat tempur yang mereka beri nama Azarakhsh.

Menteri Pertahanan dan Logistik Angkatan Bersenjata Iran, Mostafa Muhammad Najjar mengatakan, setidaknya sudah ada dua pesawat jet tempur buatan dalam negeri Iran yang sudah uji coba terbang dan uji coba berjalan dengan sukses. Selanjutnya, pesawat-pesawat tempur itu akan diproduksi secara massal dan akan ikut memperkuat angkatan udara Iran.

Pesawat tempur Azarakhsh didisain dan dibuat oleh Kementerian Pertahanan dan para ahli di industri pesawat terbang Hesa Airplane Manufacturing. Uji coba pesawat pertama dilakukan hari Minggu (5/8) kemarin di kawasan Isfahan, tempat pesawat itu dibuat.

"Generasi kedua pesawat jet tempur buatan dalam negeri siap menjalani uji coba terbang dalam waktu dekat ini, " kata Mostafa Muhammad Najjar.

Ia memuji prestasi yang berhasil dicapai sektor industri penerbangan Iran. Karena selain pesawat jet tempur, kementerian pertahanan Iran juga siap melakukan uji coba helikopter yang mereka disain.

Lebih lanjut Menteri Pertahanan Iran mengatakan, di masa depan, Iran juga mampu membuat berbagai jenis misil dan komponen-komponennya.

Menurut Najjar, Iran saat ini juga sudah mampu memperbaiki sendiri pesawat-pesawat militernya dan pesawat-pesawat penumpang, termasuk jenis Airbus 747. "Banyak negara-negara tetangga Iran yang membawa pesawat dan helikopternya ke Iran untuk diperbaiki, " tukasnya.

Najjar menambahkan, Iran kini tidak perlu lagi membeli suku cadang pesawat tempur jenis F-14 dari AS, karena industri Iran sudah membuatnya sendiri. Bagaimana dengan Indonesia? (ln/presstv)

Sumber:
Eramuslim.com



Tempointeraktif.com - Iptek

Syariah